Reses Lalu Satriawandi Lebih Fokus Pada Pemberdayaan Masyarakat ditengah Pandemi


 
Untuk menyerap aspirasi masyarakat ditengah pandemi Covid-19, Lalu Satriawandi ST Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPR) Provinsi NTB dapil 7 Kabupaten Lombok Tengah menggelar reses Bulan Oktober tahun 2021

Dalam reses kali ini kita lebih memprioritaskan kesejahteraan rakyat lewat pemberdayaan masyarakat." ungkap Lalu Satriawandi Yang juga Sekertaris DPD Partai Golkar provinsi NTB Jum'at (22/10/2021).

Kata dia, Untuk kedepan dari hasil reses ini tidak hanya mengusulkan fisik, Namun lebih kepada Pemberdayaan pada kelompok Pertanian, peternakan serta UKM," ada keluhan juga para kelompok tani dengan keluhan soal kelangkaan pupuk pada musim Tanam tiba. hal itu juga menjadi perhatian." ungkapnya. Saat ini juga lanjut Satriawandi, usulan-usulan kedepan juga lebih kepada bagaimana pemberdayaan masyarakat, peningkatan kesejahteraan masyarakat khususnya UKM yang terdampak Covid-19." bebernya.

Reses tersebut merupakan program kerja DPR Provinsi NTB Dimana dalam setahun DPR Provinsi NTB mengagendakan tiga masa reses atau sidang." Untuk hasil reses sebelumnya sudah dilaksanakan Beberapa kegiatan ditengah masyarakat. Walau dimasa Covid-19 ini reses tetap dilaksanakan karena dewan perlu bertatap muka dengan konsetuen untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung," ujarnya.

Satriawandi juga menyatakan, bahwa pelaksanaan reses tatap muka dibeberapa tempat yang sudah dilaksanakan di dapilnya juga menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. "saat ini tahapnya adalah peningkatan perekonomian masyarakat khususnya dimasa Covid-19, ini menjadi titik fokus yang utama. Kegiatan ini juga digelar tetap memperhatikan protokol kesehatan pencegahan Covid-19," pungkasnya. (jntb).

0 komentar:

Posting Komentar